Ketua Umum Satu Betor Bersinergi Dengan PTPN lll Bagi Sembako Untuk Abang Becak Bermotor

    Ketua Umum Satu Betor Bersinergi Dengan PTPN lll Bagi Sembako Untuk Abang Becak Bermotor

    MEDAN - Ketua Umum DPP Satu Betor, Johan Merdeka bersama PT Perkebunan Nusantara lll berkolaborasi membagikan beras dan minyak goreng kepada Abang Becak Bermotor di Jalan Stadion Teladan, Kota Medan, Sabtu (10/12/2022) sekira pukul 10:00 Wib.

    Ketua Umum DPP Satu Betor, Johan Merdeka didampingi Sekjen, Muslim, Bendahara Umum, Aminullah Siregar dan Kepala Lingkungan 6, Edy Sahputra menjelaskan bahwa kegiatan ini sinergitas untuk membangun Indonesia.

    "Hari ini kami dari Satu Betor bekerja sama dengan PTPN lll melakukan pembagian tenda Betor (Becak Motor) dan sembako bertujuan untuk menjalin sinergitas membangun Indonesia, " jelasnya.

    Johan juga menyampaikan, nantinya sembako yang dibagikan dapat digunakan untuk keluarga dirumah.

    "Apapun yang diberikan, tenda - tenda dan sembako itu bagian dari rejeki Abang - Abang becak bermotor untuk dibagikan ke rumah masing - masing, " sambungnya.

    Pembagian ini, lanjut Johan, difokuskan untuk becak motor yang melintas di seputaran Jalan Stadion Teladan.

    "Kita fokuskan untuk abang - abang becak bermotor yang melintas di Stadion Teladan, Jalan Sisingamangaraja dan Jalan Pintu Air, " sebutnya.

    "Untuk hari ini ada ratusan tenda dan ratusan sembako untuk abang becak motor yang berada di seputaran Stadion Teladan dan Jalan Sisingamangaraja, " pungkasnya.

    Johan berharap kepada abang becak bermotor untuk bergabung dalam satu wadah, yaitu 'Satu Betor' yang nantinya akan membawa untuk kesejahteraan abang becak bermotor.

    "Kita berharap seluruh abang - abang becak bermotor bisa bersatu, bisa solid dalam satu wadah yaitu Satu Betor, " tutupnya.

    Dikesempatan yang sama, abang becak bermotor, Zulkifli (53), warga Jalan Air Bersih, Gang Satu
    yang mendapatkan bantuan tersebut mengucapakan terima kasih kepada ketua umum Satu Betor.

    "Terima kasih kepada Ketua Umum Satu Betor, semoga kegiatan ini bisa berkesinambungan agar dapat meringankan beban ekonomi kami, " Ucapnya.

    Kegiatan pembagian sembako mendapatkan pengawalan dari personil Polsek Medan Kota dan berjalan dengan kondusif.

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    4 Unit Meja Tembak Ikan Diboyong Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Kurun Waktu 3 Tahun, KSJ Bagikan Sedekah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Sertifikasi Uji Kompetensi Kehumasan Pada Anev Konsolidasi Humas Polri T.A 2024
    Kejati Sumut Gerebek Gudang Penimbunan Solar Bersubsidi di Medan, Dua Pemilik Kabur

    Ikuti Kami